Sunday, January 8, 2012

Relearn Our History

Economists with Guns: Amerika Serikat, CIA dan Munculnya Pembangunan Otoriter Rezim Orde BaruEconomists with Guns: Amerika Serikat, CIA dan Munculnya Pembangunan Otoriter Rezim Orde Baru by Bradley Simpson
My rating: 4 of 5 stars

Jas Merah, kata Bung Karno, jangan melupakan sejarah.

Tapi, sejarah yang mana? Apakah sejarah yang didiktekan pemerintah yang berkuasa dan dijejalkan dalam buku-buku pelajaran sekolah? Atau sejarah dalam film "based on true story" yang ditayangkan di TVRI setahun sekali?

Buku ini membuatku emosi, karena Indonesia mengalami nasib yang sama dengan negara-negara lain yang direcoki AS hanya karena tidak sesuai dengan kebijakan luar negeri mereka. Bedanya hanya AS tidak terjun langsung seperti di Vietnam, Afghanistan, atau Irak.

Jadi berandai-andai, seperti apa jalan sejarah apabila Kennedy tidak tewas tertembak? Apa yang akan terjadi bila kebetulan AS tidak keburu sibuk di Vietnam? What if...

emosi jiwa hanyut terbawa angan
membuat rasa tak berdaya saat ini


View all my reviews

No comments:

Post a Comment